Cara Menampilkan Garis Tepi Pada Lembar Kerja Microsoft Word 2007

Sering kali program Microsoft Word yang kita gunakan tidak memiliki garis pada tepi halaman yang merupakan batas awal dan batas akhir untuk menulis. Terkadang sebagian orang tidak memiliki masalah dengan hal tersebut, namun beberapa orang bisa saja merasa terganggu karena akan kesulitan untuk menarik garis lurus untuk setiap paragraf tulisan yang sudah dikerjakan dan agak kesulitan untuk melihat kerapian dari suatu tulisan tersebut. Hal ini mungkin sering terjadi apabila kita pernah print tugas di rental, apalagi yang ngeprint kita sendiri, bakal risih dong dengan tampilan lembar kerja Microsoft Word yang tidak memiliki garis tepi tulisan. Bisa-bisa yang tadinya sudah terlihat rapi di komputer kita dan sudah dipersiapkan dengan susunan sebagus mungkin namun ketika dibuka di komputer lain bisa saja isi tulisan ada yang berantakan. Oleh sebab itu kita membutuhkan garis tepi utuk melihat kerapian dari tulisan yang sudah dibuat tersebut.

Microsoft Word biasanya akan seperti itu karena setelah penginstalan memang belum memunculkan garis tepi sebagai batas untuk tulisan, oleh sebab itu sebagai pengguna yang risih dengan tampilah polos lembar kerja Microsoft Word tanpa adanya batas tepi tulisan hendaknya melakukan pengaturan untuk memunculkan garis tepi pada lembar kerja Microsoft Word. Garis ini tentunya akan berguna untuk pengguna Microsoft Word dalam mempersiap tulisan yang rapi, apalagi untuk membuat tulisan karya ilmiah, tentunya teknis penulisan harus disuguhkan dengan rapi dan juga didukung dengan kajian isi tulisan yang baik.

Nah, untuk menampilkan garis tepi pada lembar kerja Microsoft Word dapat mengikuti langkah-langkah berikut:

1. Klik tab “Office Button” yang terletak pada bagian atas pojok kiri (dapat dilihat pada gambar)

2. Klik “Word Options”

3. Pada menu sebelah kiri klik “Advanced”

4. Muncul Advanced Options di sebelah kanan lalu scrol ke bawah

5. Temukan “Show Document content”, lalu pada tulisan “show text boundaries” klik kotak kecil kosong sebelum tulisan sehingga kotak kecil tersebut terceklis

6. Selanjutnya tekan “Ok”

7. Maka tampilan lembar kerja sudah ada garis tepinya

Langkah-langkah tersebut bisa diikuti dengan melihat gambar sehingga menjadi lebih mudah untuk diperaktikkan. Semoga bermanfaat, apabila ada masalah seputar Microsoft Word dapat di tuliskan di kolom komentar agar penulis juga belajar lebih banyak mengenai Microsoft Word dengan mencari cara penyelasaian seputar masalah terkait yang mungkin kita alami dengan bekerja menggunakan Microsoft Word.

Previous
Next Post »