(Landasan BK - Filosofis dan Psikologis: Miftahul Husnah, Olpiandari)
Latar Belakang
Bimbingan dan konseling merupakan salah satu disiplin ilmu yang semakin hari semakin diperlukan oleh masyarakat dan merupakan bagian yang terpenting dan integral dari pendidikan di Indonesia. Sebagai sebuah layanan profesional, kegiatan layanan bimbingan dan konseling tidak bisa dilakukan secara sembarangan, namun harus dibangun dan berpijak dari suatu landasan yang kokoh, yang didasarkan pada hasil-hasil pemikiran dan penelitian yang mendalam, sehingga hasilnya dapat memberikan manfaat yang besar bagi kehidupan manusia, khususnya bagi para penerima jasa layanan, tidak terkecuali para pelajar, mahasiswa, praktisi, ekonom, masyarakat awam, akademisi dan birokrasi.
Dalam melaksanakan layanan konseling, para konselor atau guru Bimbingan Konseling (BK) harus berpedoman kepada aturan, landasan dan kode etik bimbingan konseling agar terhindar dari berbagai bentuk penyimpangan dan kesalahan yang dapat merugikan semua pihak, khususnya pihak penerima jasa layanan (klien).Salah satu yang harus dan mutlak diketahui oleh konselor maupun guru BK secara mendalam adalah landasan atau tempat berpijaknya Bimbingan Konseling di IndonesiaUntuk dapat berdiri tegak sebagai sebuah layanan profesional yang bisa diandalkan dan memberikan manfaat bagi kehidupan, maka layanan bimbingan dan konseling perlu dibangun di atas landasan yang kokoh. Landasan itu menurut Sudrajat mencakup: landasan filosofis; landasan psikologis; landasan sosialbudaya; dan landasan ilmu pengetahuan dan teknologi.
Walaupun sebenarnya masih terdapat beberapa landasan yang perlu diketahui oleh konselor maupun guru BK, seperti yang diungkapkan oleh Prayitno dan Amti perlu dimasukkan landasan religius dan landasan pedagogis, dan menurut Yusuf dan Nurihsan3 perlu juga diketahui landasan historis. Sementara itu menurut hemat penulis perlu juga dilengkapi landasan hukum (yuridis formal) sebagai landasan tempat berpijaknya bimbingan konseling secara formal di Indonesia. Namun dalam tulisan ini penulis hanya menguraikan lima landasan saja, yaitu landasan hukum, filosofis, psikologis, sosial-budaya, dan landasan ilmu pengetahuan dan teknologi., khususnya pada institusi pendidikan.
Rumusan Masalah
1. Apa yang dimaksud dengan landasan filosofis?
2. Apa yang dimaksud dengan landasan psikologis?
3. Bagaimana implikasi landasan filosofis dan psikologis dalam bimbingan konseling?
Daftar Pustaka
Djehaut, Safrianaus Haryanto. 2011. Bimbingan Konseling di Sekolah. Yogyakarta: Absolute Media.
Husni, M & Hasyim, M. 2021. Landasan Bimbingan dan Konseling Dalam Perspektif Islam. Jurnal Al-Ibrah. 6(1)
Lahmuddin. 2012. Landasan Bimbingan dan Konseling di Institusi Pendidikan. Jurnal Analytica Islamica. 1(1).
Luddin, Muhammad. 2010. Dasar-Dasar Konseling: Tinjauan Teori dan Praktik. Medan: CV. Perdana Mulya Sarana.
Syarqawi, Ahmad, dkk. 2019. Dasar-dasar Bimbingan dan Konseling: Konsep dan Teori. Rawamangun: Prenadamedia Group.
EmoticonEmoticon